Home / Peristiwa

Selasa, 25 April 2023 - 14:51 WIB

Remaja Mutiara Timur Ditemukan Meninggal di Sungai Krueng Tiro

- Penulis Berita

Sigli – Seorang remaja Rajuli (19) ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di Daerah Aliran Sungai, (DA, Pinto Sa, Gampong Daya Cot Kecamatan Tiro Kabupaten Pidie, setelah dilaporkan hilang akibat hanyut saat mandi di sungai pada Senin kemaren (24/4/2023).

“Jasad Rajuli hari ini selasa (25/4/2023), ditemukan sekira pukul 11.15 WIB di aliran sungai krueng Tiro yang berjarak lebih kurang 600 meter dari lokasi kejadian tenggelamnya korban”, Kata Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali, SIK melalui Kapolsek Tiro Ipda David Syafriansyah, SH kepada wartawan.

Baca Juga :  Sejumlah Bangunan di Aceh Utara Rusak Diterjang Angin Kencang

David, menjelaskan, korban telah ditemukan setelah dilakukan pencarian bersama tim terdiri dari Basarnas, BPBD, Tagana, Polisi, TNI dan di bantu oleh masyarakat setempat dalam melakukan upaya pencarian di hari kedua terhadap Korban tenggelam di seputaran lokasi kejadian.

“Dalam upaya pencarian dibagi bebera tim untuk menyusuri ke aliran sungai krueng tiro dan melakukan penyelaman ke dasar sungai oleh Team Basarnas, setelah korban korban langsung di evakuasi RSU Abdullah Safi’i Beureunun untuk dilakukan Otopsi”, jelas Ipda David Syafriansyah.

Baca Juga :  Mobil Pick-Up dan Sebuah Kedai Terbakar di Lhokseumawe, Begini Kronologinya

Kapolsek menghimbau kepada masyarakat yang liburan agar lebih berhati-hati saat mendatangi objek wisata krueng Tiro, apalagi disaat turun hujan dan dikhawatirkan air sungai akan meningkat dan deras serta dari Polsek Tiro telah memasang spanduk untuk larangan mandi di sungai krueng tiro.

Share :

Baca Juga

Peristiwa

Polisi Amankan Mortir di Tangse Diduga Peninggalan Belanda

Peristiwa

Penemuan Mayat, Warga Paleu Simpang Tiga Heboh

Peristiwa

Puluhan Gampong di Aceh Jaya Terendam Banjir

Peristiwa

Pohon Tumbang Menimpa Mobil box di Padang Tiji

Peristiwa

Empat Hari Hilang, Ditemukan Jadi Manyat

Peristiwa

Sejumlah Bangunan di Aceh Utara Rusak Diterjang Angin Kencang

Peristiwa

Personel Brimob Polda Aceh Bantu Korban Banjir di Trumon

Peristiwa

Gegana Ledakkan Bom Tersangkut Jaring Ikan di Aceh Utara

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!